Kegiatan Seleksi Tahap Wawancara Beasiswa Penuh dan Prestasi Magister Manjemen Universitas Hayam Wuruk Perbanas
Tahap Wawancara Beasiswa Penuh dan Prestasi Magister Manjemen UHW Perbanas
Surabaya, 07 Januari 2023
Seleksi beasiswa penuh dan prestasi Magister Manajemen Universitas Hayam Wuruk Perbanas tidak selesai pada tahap test TPA dan TOEFL saja, namun terdapat rangkaian terakhir yakni tahap wawancara dengan tujuan mengalih informasi mendalam dari diri peserta calon penerima beasiswa. Tahap wawancara kali ini dihadirkan Ibu Prof. Dr. Tatik Suryani, P.Si., MM. selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Hayam Wuruk Perbanas dan Bapak Dr. Ronny, S.Kom., M.Kom., M.H. selaku Ketua Program Studi Magister Manajemen.
Seleksi tahap wawancara berlangsung mulai pukul 10.15 sampai dengan pukul 11.30, dengan berbagai pertanyaan yang harus dijawab dengan baik oleh semua peserta seleksi wawancara dengan bahasa inggris dan bahasa indonesia. Semua pertanyaan dapat dijawab dengan baik oleh seluruh peserta sehingga dapat dinyatakan kegiatan wawancara beasiswa ini berjalan dengan maksimal.
Informasi diterima nya calon penerima beasiswa akan diumumkan pada akun media sosial intagram @mmuhw.perbanas dan email masing-masing peserta. (alda)